40 Universitas yang Ada Jurusan Pertambangan di Indonesia

Tidak semua kampus terdapat program
studi Pertambangan. Di seluruh wilayah Indonesia tercatat hanya ada 40 universitas
yang ada Jurusan Pertambangan.

Bisa dikatakan peminatnya cukup
banyak, mengingat prospek pekerjaan yang sangat menjanjikan untuk masa depan. Namun
Anda juga harus siap untuk hidup di tanah rantau, jauh dari keluarga.

Tantangan tersebut seolah tidak
begitu saja menyiutkan nyali para peminat Jurusan Pertambangan. Untuk lebih
jelasnya tentang apa itu Jurusan Pertambangan, apa saja yang akan dipelajari,
dan bagaimana prospek kerja setelah lulus nanti akan dibahas di bawah ini.

Selain itu, ada informasi daftar
universitas yang ada jurusan pertambangan, baik itu PTN maupun PTS yang ada di
Indonesia.

 

Apa Itu Jurusan Pertambangan?

Jurusan Pertambangan merupakan
salah satu disiplin ilmu yang masuk dalam bidang Teknik yang mencakup praktik,
teori, sains, teknologi, dan aplikasi dalam pencarian, penambangan, pengolahan,
dan pemanfaatan mineral, serta mencakup bagaimana pemrosesan mineral itu
sendiri.

 

Universitas yang Ada Jurusan
Pertambangan – Perguruan Tinggi Negeri

·        
Institut Teknologi Bandung (ITB)

·        
Universitas Sembilanbelas November (USN) Kolaka

·        
Universitas Lambung Mangkurat

·        
Universitas Palangka Raya

·        
Universitas Khairun (UNKHAIR)

·        
Universitas Cenderawasih (UNCEN)

·        
Universitas Mulawarman (UNMUL)

·        
Universitas Negeri Padang (UNP)

·        
Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran
Yogyakarta

·        
Universitas Pertamina

·        
Universitas Sriwijaya

·        
Universitas Indonesia (UI)

·        
Universitas Halu Oleo (UHO)

·        
Universitas Lampung

·        
Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah
Jakarta

·        
Institut Teknologi Sumatera (ITERA)

·        
Sekolah Tinggi Energi dan Mineral Akamigas

·        
Universitas Bangka Belitung

·        
Universitas Papua

·        
Universitas Jambi

·        
Universitas Hasanuddin

·        
Politeknik Negeri Banjarmasin

·        
Politeknik Negeri Malang

·        
Universitas Tanjungpura

·        
Universitas Muara Bungo

·        
Universitas Nusa Cendana

·        
Universitas Jember

·        
Politeknik Negeri Ketapang

 

Universitas yang Ada Jurusan
Pertambangan – Perguruan Tinggi Swasta

·        
Politeknik Tugu Jakarta

·        
Universitas Islam Bandung

·        
Universitas Trisakti

·        
Politeknik Akamigas Palembang

·        
Institut Sains & Teknologi TD Pardede (ISTP)

·        
Universitas Muhammadiyah Mataram

·        
Universitas Muslim Indonesia

·        
Sekolah Tinggi Teknologi Nasional

·        
Institut Teknologi Yogyakarta

·        
Institut Teknologi Medan

·        
Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya

·        
Institut Teknologi dan Sains Bandung (ITSB)

 

Universitas yang Ada Jurusan
Pertambangan – Dunia Perkuliahan dan Prospek Kerja

Setelah mengetahui daftar mana
saja kampus yang menyediakan jurusan pertambangan di atas, maka selanjutnya
carilah informasi bagaimana perkuliahan di jurusan tersebut.

Anda akan mempelajari semua
tentang ilmu pertambangan tersebut mulai dari hulu sampai ke hilir, mulai dari
eksplorasi, penggalian, pemrosesan, hingga penjualan. Jenis mata kuliah yang
harus ditempuh di jurusan pertambangan pun beragam. Proses penggalian jenis
mineral dan tambang pun beragam, yang menuntut keahlian yang berbeda pula.

Mata kuliah yang diajarkan di
jurusan Teknik Pertambangan di antaranya Geologi Fisik, Matriks dan Ruang
Vektor, Kristal dan Mineral, Mekanika Teknik, Mekanika Fluida, Tektonofisik,
Petrologi, Metoda Numerik, Peralatan Tambang dan Penanganan Material,
Termodinamika Tambang, Geologi Struktur, Teknik Eksplorasi, Geostatistik untuk
Pemodelan Sumber Daya, Pemetaan Eksplorasi, Ekonomi Mineral, Manajemen
Eksplorasi, Mekanika Batuan, Pengeboran dan Penggalian, Sistem Penyaliran
Tambang, dan sebagainya.

Setelah selesai menempuh studi,
kamu akan mendapat gelar Sarjana Teknik, dan bisa melanjutkannya jika ingin
menempuh gelar pascasarjana. Beberapa bidang konsentrasi yang bisa kamu ambil
di jenjang pascasarjana pertambangan di antaranya Manajemen dan Ekonomi
Minerba, Eksplorasi Sumber Daya Bumi, Pengelolaan Lingkungan Tambang, Rekayasa
Mineral, dan lain sebagainya.

 

Prospek Kerja

Setelah lulus dari jurusan Teknik
Pertambangan, Anda bisa bekerja di berbagai perusahaan pertambangan, menjadi
akademisi, bergabung di instansi pemerintah seperti Kementerian Energi dan
Sumber Daya Mineral, BUMN, dan sebagainya.

Lulusan Teknik Pertambangan juga
tak melulu harus turun lapangan dan mengunjungi area-area tambang yang memiliki
resiko kecelakaan tinggi. Anda juga bisa bekerja sebagai surveyor pertambangan,
analis, dan bahkan konsultan. Prospek karier lulusan jurusan Teknik
Pertambangan lainnya seperti ahli hidrologi, ahli tambang dan geologi, ahli
pengeboran bumi (non minyak dan gas), ahli teknik energi, dan lainnya.

 

Kenapa Harus Memilih Jurusan
Pertambangan ?

Selain pekerjaan di bidang
pertambangan ini akan memberikan Anda gaji yang cukup besar, ada beberapa
alasan lain yang menjadi keuntungan Anda saat memilih Jurusan Pertambangan,
diantaranya adalah sebagai berikut :

  • Lulusan
    Teknik Pertambangan memiliki peluang karier yang luas di industri
    pertambangan batubara, tembaga/emas, nikel, timah, pasir besi, juga
    industri mineral. Bahkan, perusahaan dengan gaji tertinggi di Indonesia
    berada di industri pertambangan, lho.
  • Industri
    pertambangan umumnya menawarkan gaji yang fantastis untuk para pegawainya.
    Pendapatan entry level di industri pertambangan per tahun bisa mencapai
    lebih dari 110juta. Menarik kan?
  • Selain
    industri pertambangan, industri lainnya seperti alat berat, semen, maupun
    pembangkit listrik juga membutuhkan lulusan Teknik Pertambangan.
  • Jika
    Anda ingin menjadi abdi negara bisa bergabung dengan Kementerian ESDM
    sebagai analis kegiatan eksplorasi dan eksploitasi, analis ketenagalistrikan,
    analis pengembangan infrastuktur, ataupun inspektur.
  • Bidang
    penelitian sains juga memerlukan lulusan Teknik Pertambangan lho. Kamu pun
    bisa jadi seorang akademisi.

 

Cerita Inspiratif Pengalaman
Kuliah di Jurusan Pertambangan

Namanya adalah Calvin Trias Yudhy
Jurusan Pertambangan ITB Angkatan 2017. Cerita berdasarkan pengalaman pribadi
ini ditulis di sebuah website intipkuliah.com untuk berbagi informasi bagaimana
sih kuliah di Jurusan Pertambangan itu. Simak ceritanya berikut ini :

Jurusan Pertambangan Itu
Secara Umum Seperti Apa?

Secara umum kita mempelajari
proses penggalian material di bawah permukaan bumi ini bisa ke atas, biasanya
dengan digali dan sampai proses pengolahan. Jadi kita belajar cara menambang,
mencari endapannya juga.

Mungkin banyak juga yang ngira
kalau di jurusan ini bakal panas-panasan kuliahnya dan bakal berat, nah
sebenernya pertambangan itu gak hanya soal di lapangan, di hutan atau
panas-panasan tapi bisa juga di office.

Apa yang jadi alasan masuk
jurusan Teknik Pertambangan ITB?

Sebenernya ada orang yang role
model, pas SMP kelas 2 atau kelas 3 itu aku sempet suka klub sepakbola Chelsea,
yang punyanya itu bos minyak, karena dia bos minyak dan waktu itu mikir gimana
caranya bisa jadi orang kaya, ya begitu awalnya. Tapi akhirnya pas lulus itu
minta pendapat sama orang tua untuk kuliah di jurusan pertambangan atau
perminyakan terus direkomendasikan untuk masuk ITB aja, sampai aku pas SMA itu
ngekos juga. Akhirnya aku masuk ITB lewat SNMPTN dan bisa dibilang karena
passion juga karena pas SMA juga suka ikut lomba-lomba kebumian gitu.

Apa mata kuliah dan tugas yang
khas dari jurusan ini?

Banyak mata kuliah yang cuma ada
di jurusan ini, kita belajar mekanika batuan, belajar bor ledak juga itu
belajar gimana caranya meledakkan suatu endapan, terus kita belajar caranya
menyusun ventilasi dari tambang itu sendiri, kita juga belajar tentang
alat-alat, dan geostatistika jadi gimana caranya dengan statistika kita bisa
membuat estimasi sumber daya. Jadi banyak geologinya juga.

Adakah konsentrasi atau
kelompok keahlian di jurusan ini?

Teknik Eksplorasi ini mirip-mirip
geologi, gimana caranya kita mencari suatu endapan dan memodelkan suatu sumber
daya. Kalau geologi itu memandang batuan dari segi sains, kalau pertambangan
memandang dari segi ekonominya. Kalau tambang umum itu sendiri belajar lebih
ekonomi tentang pertambangan, mengoptimalkan suatu bahan galian, operasi
tambang itu seperti apa, misalnya alat apa yang dibutuhkan dan peledakan
seperti apa yang cocok.

Apa saja jalur masuk untuk
jurusan ini?

Ada 3 SNMPTN. SBMPTN, dan jalur
mandiri. Jadi yang belum berhasil lewat SNMPTN dan SBMPTN bisa lewat jalur
mandiri. Daya tampungnya kurang lebih 300 orang untuk di fakultasnya. Rata-rata
skor UTBK itu kalau gak salah sekitar 680.

Ada tips buat mahasiswa baru
jurusan ini?

Tingkat 1 itu kita harus
ngelewatin fase TPB, belajar matkul dasar seperti matematika, fisika dan kimia
dan tiap minggu itu hampir ada ujian. Agak kaget aja di awal karena biasanya di
SMA kan lebih santai, mungkin bisa lebih dipersiapkan aja belajarnya dari
sekarang biar ga kaget. Pelajari hal-hal dasar dan geologinya juga bisa.

 

Nah, itulah beberapa informasi
yang cukup lengkap bagi Anda yang ingin masuk jurusan Pertambangan. Seiring pendapatan
yang semakin besar maka semakin besar pula tanggung jawabnya. Hal ini berlaku
juga untuk semua bidang pekerjaan. Jadi jangan takut untuk masuk jurusan ini.

Dari daftar 40 universitas yang
ada Jurusan Pertambangan tersebut di atas, Anda bisa memilihnya kembali dengan
mempertimbangkan akreditasinya yang bisa Anda cek langsung melalui website https://pddikti.kemdikbud.go.id/.

Semoga bermanfaat ya!